Jika Bimbingan dengan Saya

Jika bimbingan dengan saya:

1. Emailkan draf penelitian Anda, agar saya bisa mempelajarinya terlebih dahulu. Lalu tunggu email balasan dari saya yang isinya tentang kapan kita akan tatap muka.

2. Ketika kita bertatap muka, saya akan bertanya yang tujuannya untuk mengetahui sudah sejauh mana perkembangan pemahaman Anda terkait apa yang Anda teliti. Jangan khawatir, saya tidak akan ‘membantai’ Anda. Jika tidak tahu, katakan saja. Jangan sok teu dengan memberi jawaban yang membentuk lingkaran. Gada ujungnya dan gada esensinya.

3. Ketika kita bertatap muka, Anda hanya boleh berada dalam salah satu keadaan yaitu benar-benar bingung atau benar-benar siap. Jika Anda bingung, maka sudah tugas saya untuk membantu Anda keluar dari kebingungan. Jika Anda benar-benar siap maka diskusi kita akan menyenangkan.

4. Harus ada progress tiap pekannya, walau hanya tambahan 1 paragraf.

5. Anda mencetak laporan penelitian Anda ketika saya meminta Anda untuk mencetaknya (mungkin 1 kali saja untuk menghemat penggunaan kertas) dan pastikan tidak ada kesalahan penulisan yang tidak penting, misalnya penggunaan huruf besar atau tanda titik. Pelajari cara penulisan yang baik. Ada banyak buku praktisnya.

Saya akan memberi nomor handphone saya dengan catatan, saya yang akan menghubungi Anda. Karena terkadang mahasiswa SMS saya menanyakan sesuatu yang jawabannya bisa dengan mudah dia temukan di buku. Dan perlu diingat, bahwa ketika bimbingan dengan saya, bukan berarti saya tahu segala-galanya mengenai topik penelitian Anda. Yuk, kita belajar bareng :).

Memilih Dosen Pembimbing

research

Salah satu tahapan yang harus dilalui seorang mahasiswa untuk menyelesaikan suatu jenjang pendidikannya adalah dengan melakukan penelitian, baik berupa skripsi, tesis maupun disertasi. Yang menjadi pertimbangan utama saat memilih dosen pembimbing adalah kompetensi. Pastikan bahwa dosen tersebut memiliki kompetensi di bidang yang akan diteliti. Seorang yang kompeten di bidangnya akan memberikan masukan, bimbingan lebih baik daripada yang tidak kompeten di bidang tersebut.

Ada beberapa orang yang memilih dosen karena mudah jika bimbingan dengan dosen tersebut, tidak cerewet, tidak menuntut yang berlebihan. Perlu diingat bahwa:

  1. Pada saat bimbingan merupakan saat yang sangat berharga karena Anda bisa belajar secara langsung dan berinteraksi lebih intens dengan pakar suatu bidang. Ketika Anda telah lulus, belum tentu Beliau punya waktu untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan Anda walaupun via email.
  2. Penelitian yang kita lakukan merupakan salah satu tahapan membentuk kompetensi kita.
  3. Penelitian yang kita lakukan harus bisa kita pertanggungjawabkan.
  4. Penelitian merupakan proses metamorfosis dari tidak tahu menjadi tahu, menjadi lebih baik. Setiap dosen pembimbing menginginkan yang terbaik buat mahasiswa yang dibimbingnya.

Terkadang Anda tidak mendapatkan dosen yang diharapkan. Hal ini harus disikapi secara bijak karena sesungguhnya yang melakukan penelitian adalah diri Anda sendiri.